Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan bahwa video game dapat meningkatkan penalaran abstrak dan kemampuan pemecahan masalah pada anak. Berdasarkan temuan tersebut, peningkatan yang signifikan dalam tugas-tugas yang berhubungan dengan memori kerja diamati pada anak-anak yang menghabiskan lebih banyak waktu bermain game komputer.
Mereka yang meningkat sebagian besar adalah juga yang terbaik di tes tiga bulan kemudian, bahkan jika mereka tidak menunjukkan keuntungan terhadap anak-anak lain pada tes yang diberikan sebelum sesi pelatihan, ungkap laporan penelitian yang diterbitkan dalam Prosiding National Academy of Sciences, Selasa (14/6).
Hasil yang lebih baik dalam tugas-tugas intelijen fluida seperti penalaran abstrak dan pemecahan masalah hanya dicatat pada anak-anak dengan kemampuan lebih baik di dalam pelatihan otak. Perbaikan bahkan berlangsung setelah istirahat tiga bulan dalam pelatihan otak.
"Kedua kapasitas memori kerja dan kecerdasan fluida tersebut dengan mudah dibentuk dengan pengalaman dan pelatihan," kata kepala peneliti Susanne M. Jaeggi. "Namun, Anda harus melatih, dan Anda harus berlatih dengan baik," ujarnya menambahkan.
Para peneliti di Universitas Michigan mengusulkan pelatihan otak melalui video game mungkin bisa membantu siswa di kemudian hari, dibandingkan dengan mereka yang pada tes memiliki nilai baik, yang cenderung untuk melakukannya dengan baik di sekolah dan pekerjaan mereka.
Mereka menekankan bahwa temuan ini menunjukkan bahwa tidak semua video game memiliki kekuasaan pelatihan biasa. "Dampak itu tidak datang gratis," kata Jaeggi. "Ada upaya seperti pelatihan fisik: Anda perlu menjalankan dan tidak hanya berjalan dalam rangka meningkatkan kebugaran Anda," tandasnya.
dikutip dari REPUBLIKA.CO.ID,
Video Game Bisa Meningkatkan Kecerdasan
Makanan yang Bikin Anda Lebih Muda
Berikut beberapa makanan yang bisa membuat kita terlihat lebih segar dan muda, yang dikutip dari Shine, Selasa (14/6):
1. Ubi jalar
Menurut hasil penelitian, ubi jalar memiliki kandungan betakaroten yang tinggi dan bermanfaat menjaga keseimbangan PH kulit. Zat ini juga membantu menjaga kulit agar tidak cepat kering dan memperlancar regenerasi sel kulit. Hasilnya kulit yang lembut.
2. Salmon liar
Ikan salmon yang nikmat di lidah ternyata punya banyak manfaat. Ikan salmon liar yang ditangkap di laut bebas (bukan hasil penangkaran) diyakini mampu menghambat proses penuaan kulit. Zat astaxanthin yang membuat daging salmon berwarna cerah bisa mencegah kulit cepat berkeriput dan anti radikal bebas.
Para ahli kesehatan di dunia Barat menyebutkan, rajin mengonsumsi ikan salmon setiap lima hari sekali adalah cara alami mencegah penuaan dini.
3. Tomat
Buah bulat merah atau oranye ini sudah menjadi asupan milyaran manusia di planet bumi. Manfaat tomat bukan cuma mencegah sariawan, menjaga kesehatan mata dan sebagai pelengkap bumbu masakan. Tapi juga menjaga keremajaan kulit.
Zat lycopene, yang menjadi pewarna buah tomat, dapat mengurangi efek radiasi sinar ultraviolet sehingga kekenyalan kulit tetap terjaga dengan baik. Agar zat ini terserap dengan baik oleh tubuh kita, makanlah buah tomat mentah yang sudah dicuci bersih bersama dengan minyak zaitun.
4. Jeruk citrus
Di balik rasanya yang masam, jeruk citrus bisa membuat Anda tampak lebih muda. Tak percaya? Coba konsumsi jeruk citrus dua kali sehari, usai makan besar. Kandungan vitamin C-nya yang tinggi mengandung kolagen alami yang bisa menghambat kematian sel-sel kulit dan menjaga kulit dari sinar matahari berlebihan.
5. Sayuran hijau
Bayam, kangkung, sawi hijau dan brokoli memiliki kandungan mineral dan zat besi yang tinggi. Kandungan nutrisi di sayuran hijau dapat mengurangi keriput di kulit dan membuat kulit lebih segar. Tak hanya itu, sayuran hijau juga memperlancar buang air besar yang memiliki pengaruh besar membuang racun dari dalam tubuh.
Rajin-rajinlah makan sayuran hijau yang segar dan jangan dimasak terlalu lama, cukup 2-4 menit, agar kandungannya tidak hilang bersama panas.
6. Jauhi makanan berwarna putih
Gula pasir, nasi putih, roti, spageti dan pasta tidak hanya bisa membuat tubuh gemuk, tapi juga mempercepat keriput muncul di kulit Anda. Penyebabnya, kandungan gula yang terdapat di makanan tersebut, apalagi kalau bercampur dengan protein, dapat mempercepat rusaknya kolagen. Hasilnya? Keriput dini.
7. Jauhi makanan berpengawet dan kurangi suplemen
"Masih banyak manfaat makanan segar yang belum diketahui manfaatnya. Namun semua makanan segar mampu menciptakan sebuah proses kimiawi yang baik bagi tubuh manusia, dibanding suplemen," ujar Nicholas Perricone, dokter spesialis kulit terkenal di AS.
Jadi perbanyaklah konsumsi makanan yang segar yang diolah dengan benar secara berimbang.